Kamis, 23 Januari 2020

Algoritma flowchart menghitung luas (lingkaran, segitiga, persegi panjang dan menampilkan hasilnya)

Algoritma flowchart menghitung luas (lingkaran, segitiga, persegi panjang dan menampilkan hasilnya)

Berikut saya akan uraikan beberapa contoh penyajian algoritma flowchart dalam dunia matematika, diantaranya adalah algoritma flowchart untuk menghitung luas lingkaran, segitiga persegi panjang dan menampilkan hasilnya.

1. Algoritma flowchart menghitung luas lingkaran.

Rumus luas lingkaran adalah :
 Luas lingkaran =phi * r * r

Dimana phi adalah 3.14 dan r adalah jari-jari lingkaran.

Contoh :
Algoritma menghitung luas lingkaran dimana jari-jari lingkaran diinput oleh pengguna dan menampilkan hasilnya:


Algoritma pseudocode menghitung luas lingkaran
Algoritma menghitung luas lingkaran di atas menggunakan pseudocode dengan pendekatan pascal adalah sebagai berikut:

algoritma hitung_luas_lingkaran

deklarasi
var phi,luas:float;
var jari_jari:integer;

deskripsi
phi <-- 3.14;

read(jari_jari);

luas <-- phi * jari_jari * jari_jari;

write(luas)

2. Algoritma Flowchart menghitung luas segitiga.

Rumus luas segitiga adalah :
 luas segitiga = 1/2 alas * tinggi

Contoh :
algoritma flowchart untuk menghitung luas segitiga, dimana alas dan tingginya diinput oleh pengguna dan ditampilkan hasilnya.


Algoritma pseudocode menghitung luas segitiga

Algoritma pseudocode dengan pendekatan pascal, menghitung luas segitiga yang disajikan pada flowchart di atas adalah sebagai berikut:

algoritma hitung_luas_segitiga

deklarasi
var luas:float;
var alas,tinggi:integer;

deskripsi
read(alas);
read(tinggi);

luas <-- 1/2 alas * tinggi;

write(luas);

3. Algoritma Flowchart menghitung luas Persegi Panjang

Rumus luas persegi panjang adalah:
 Luas =  panjang * lebar

Contoh:
Algoritma flowchart untuk menghitung luas persegi panjang dimana panjang dan lebarnya diinput oleh pengguna dan tampilkan hasilnya:


Algoritma pseudocode menghitung luas persegi panjang.

Algoritma pseudocode menggunakan pendekatan pemrograman pascal untuk menghitung luas persegi panjang dimana panjang dan lebarnya diinput oleh pengguna serta menampilkan hasilnya adalah sebagai berikut:

algoritma hitung_luas_persegi_panjang

deklarasi 
var luas,panjang,lebar : integer;

deskripsi

read(panjang);
read(lebar);

luas <-- panjang * lebar;

write(luas);


Itulah beberapa contoh penyajian algoritma menggunakan flowchart dan juga pseudocode untuk menghitung luas lingkaran, segitiga dan persegi panjang beserta menampilkan hasilnya, semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Upgrade RAM atau SSD? Pilihan terbaik jatuh kepada ....

Upgrade RAM atau SSD? Kali ini, saya akan membagikan opini dan pengalaman saya tentang dunia perwindowsan. Banyak orang yang bertanya kepada...